Bintang muda Paris Saint Germain, Kylian Mbappe menjadi pemain muda terbaik di Piala Dunia 2018 Rusia beberapa waktu lalu. Mbappe berubah menjadi penyerang menakutkan setelah menyumbang 4 gol sekaligus membawa Timnas Prancis menjuarai Piala Dunia untuk kedua kalinya. Demikian dikutip dari Liputan6.com (17/07/2018).
Usai menjadi pemain muda terbaik, nama Mbappe bagai 'gula' yang laris manis diincar berbagai klub elit Eropa. Sebut saja Barcelona dan Real Madrid yang berlomba untuk mendatangkan pemain berusia 19 tahun itu.
Meski mendapat tawaran menggiurkan, dengan tegas Mbappe menjawab kabar tersebut dengan mengatakan ia masih betah dan nyaman berada di Paris Saint Germain.
"Saya akan berada di sini dan meneruskan karier saya bersama PSG. Ini merupakan awal dalam karier saya bersam tim luar biasa ini," ucap Mbappe seperti dilansir dari media Marca.
Sekedar informasi, Kylian Mbappe bisa dibilang tampil hebat saat masih berseragam AS Monaco hingga akhirnya PSG kepincut untuk memboyongnya. Di musim perdananya, Mbappe menyumbang 21 gol serta mengantarkan PSG meraih treble winner.
Namun ketika ditanya ia lebih memilih ke Barcelona atau Real Madrid jika dirinya hengkang, dengan tegas ia menyebut tak akan memilih keduanya.
Bagaimana menurut Anda mengenai komentar Mbappe? Apa keputusannya untuk bertahan di PSG tepat atau malah blunder? Kita tunggu saja!
sumber
No comments:
Post a Comment